Hytera BL2801-EX – Baterai HT Intrinsically Safe
Hytera BL2801-Ex adalah baterai handy talky dengan kapasitas 2800 mAh dan tegangan 7,2 volt. Baterai HT Hytera ini memiliki daya tahan siklus penggunaan lebih dari 500 kali, efisien untuk jangka panjang.
Dengan rating IP68, BL2801-Ex tahan debu dan terendam air hingga kedalaman tertentu. Sertifikasi anti ledakan UL913 menjadikannya sesuai digunakan di lokasi yang berbahaya termasuk:
- Kelas I, II, III, Divisi 1, Grup C-G, T4
- Kelas I, Divisi 2, Grup A-D, T4
Baterai HT tipe lithium (Li-ion) ini khusus untuk radio HT Hytera HP788 UL913 dan HP708 UL913 yang aman di industri minyak, gas, pertambangan dan area rawan ledakan lain.
Spesifikasi
Tipe Baterai | Li-ion |
Kapasitas | 2800 mAh |
Tegangan | 7,2 V |
Dimensi (H×W×D) | 119,7 × 54,6 × 19,5 mm |
Bobot | Sekitar 184 g |
Suhu Operasional | –20°C hingga 60°C (discharge) 0°C hingga 45°C (charge) |
Suhu Penyimpanan | –20°C hingga 35°C (selama tiga bulan) –5°C hingga 25°C (lebih dari tiga bulan) |
Daya Tahan Siklus Baterai | ≥ 500 kali |
IP Rating | IP68 |
Level Anti-Ledakan (UL913) | Class I, II, III, Division 1, Groups C-G, T4; Class I, Division 2, Groups A-D, T4 |
Rina Wahyuni (verified owner) –
Very fast delivery.